BM Balkot Pariaman, Ajang Kreativitas dan Penggerak Ekonomi UMKM Kota Pariaman

Keseruan kegiatan BM Balkot Pariaman yang diadakan pada Sabtu (15/11/2025). (Foto: Diskominfo Pariaman/SumbarFokus.com)

PARIAMAN (SumbarFokus)

Dalam upaya mewadahi kreativitas generasi muda dan mendukung serta memajukan UMKM, Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman meluncurkan kegiatan Bermalam Mingguan di Balaikota (BM Balkot) Pariaman, yang resmi dibuka pada Sabtu (15/11/2025) malam, oleh Wali Kota Pariaman Yota Balad.

Bacaan Lainnya

Acara ini digelar di Halaman Balaikota Pariaman, dan dihadiri oleh ribuan masyarakat Kota Pariaman dan sekitarnya.

Dalam sambutannya, Yota menyampaikan bahwa BM Balkot merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Pariaman untuk mewujudkan visi dan misinya dalam memajukan ekonomi lokal melalui pemberdayaan UMKM. Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya menawarkan hiburan, tetapi juga menjadi ajang berkreasi dan bersilaturahmi bagi masyarakat Kota Pariaman.

“Kegiatan ini tidak hanya memberikan hiburan bagi warga, tetapi juga menjadi tempat bagi anak-anak muda yang memiliki minat dan bakat untuk menampilkan kreasinya. Ini adalah cara kita memajukan UMKM dan menggeliatkan perekonomian di Kota Pariaman,” ungkap Yota.

BM Balkot Pariaman mengkombinasikan berbagai kegiatan, seperti festival kuliner, seni, dan budaya, yang semuanya bertujuan untuk memperkenalkan kekayaan budaya dan meningkatkan minat wisatawan lokal dan luar daerah. Halaman Balaikota Pariaman pun menjadi tempat yang lebih hidup, tidak hanya sebagai pusat pemerintahan, tetapi juga sebagai pusat rekreasi dan taman bermain bagi anak-anak.

“Ini adalah langkah nyata Pemko Pariaman dalam mendukung UMKM. Kami berharap kegiatan ini bisa digelar lebih rutin lagi, baik sebulan sekali atau bahkan lebih sering, untuk memberikan kesempatan bagi warga untuk berkumpul, berkreasi, dan menikmati berbagai kegiatan yang ada,” tambahnya.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait