Bupati Welly Tegaskan Komitmen ASN di Tengah Ancaman Defisit dan Bencana

Para ASN Pemkab Pasaman foto bersama, usai Apel Organik di Halaman Kantor Bupati Pasaman, Senin (8/12/2025), sambil menampilkan sejumlah penghargaan yang diraih oleh perangkat daerah. (Foto: Ist./SumbarFokus.com)

PASAMAN (SumbarFokus)

Bupati Pasaman Welly Suhery menegaskan pentingnya komitmen Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menghadapi bencana hidrometeorologi serta ancaman defisit anggaran tahun depan. Hal ini ia sampaikan saat Apel Organik di Halaman Kantor Bupati, Senin (8/12/2025).

Bacaan Lainnya

“Jika ada ASN yang tidak mampu mengikuti ritme kerja atau tidak bersungguh-sungguh, silakan bersikap sportif. Ajukan pindah atau mengundurkan diri,” tegas Welly di hadapan jajaran OPD, camat, dan wali nagari.

Ia meminta seluruh OPD menjaga mutu pelayanan, memperkuat koordinasi, dan menuntaskan kegiatan 2025 dengan tepat waktu dan tepat administrasi.

Welly juga mengingatkan bahwa TKD 2026 diproyeksikan turun signifikan sehingga OPD diminta merasionalisasi belanja seremonial tanpa mengganggu pelayanan dasar.

Bupati mengapresiasi kerja cepat jajaran pemerintah daerah selama masa tanggap darurat banjir dan longsor, namun mengingatkan ancaman cuaca ekstrem masih berlanjut.

“Saya imbau seluruh OPD dan nagari tetap waspada serta hanya merujuk pada informasi resmi pemerintah,” ujarnya. (016)

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait