Delapan Makanan khas Padang yang Wajib Dicoba

Delapan Makanan khas Padang
Ilustrasi. (Canva/Foto: Ist.)

PADANG (SumbarFokus)

Makanan khas Padang identik dengan lauk yang kaya akan rempah dan berlemak. Dua hal itu memang menjadi ciri khas kuliner Padang. Kalau tidak percaya, Anda bisa buktikan dengan menyantap nasi padang berisi aneka macam lauk yang disiram dengan kuah santan kental berwarna kuning serta sambal balado dan sambal ijo yang rasanya juara!

Bacaan Lainnya

Bicara soal makanan khas Padang, tentunya akan lebih afdal kalau menikmatinya langsung di daerah asalnya, yaitu Sumatra Barat. Di sana, Anda bakal menemukan berbagai kuliner sedap lainnya yang menggugah selera. Dari sekian banyak menu, ada delapan makanan khas Padang yang wajib Anda coba. Apa saja, ya? Berikut list-nya!

RENDANG

Hampir semua orang Indonesia sudah tahu kuliner yang satu ini. Rendang, si daging berwarna cokelat gelap yang cita rasanya sudah go international ini, biasanya disantap bersama nasi hangat atau ketupat. Bahan utama rendang khas Padang adalah daging sapi yang dimasak bersama santan dan bumbu halus kaya rempah.

Durasi memasaknya memang cukup lama. Hal itu agar bumbu meresap dengan sempurna, dan daging terasa lebih empuk saat disantap. Rasanya yang luar biasa lezat membuat makanan ini menjadi favorit masyarakat Indonesia, bahkan turis asing sekalipun. Kini, rendang tidak hanya terkenal di Nusantara, tapi sudah menyebar ke negara tetangga di Asia Tenggara, seperti Malaysia, Singapura, Brunei, dan Filipina.

DENDENG

Masih dengan menu berbahan daging, Sumatra Barat juga terkenal dengan kuliner dendeng yang pedas dan lamak bana (dalam bahasa Padang artinya ‘enak sekali’). Khusus dendeng, ada dua jenis yang wajib dicoba, yaitu dendeng batokok dan dendeng balado.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait