Delapan Makanan khas Padang yang Wajib Dicoba

Delapan Makanan khas Padang
Ilustrasi. (Canva/Foto: Ist.)

SATE PADANG

Sekarang, sudah banyak kota di Indonesia –seperti Jakarta dan Bandung– yang menyajikan sate padang sebagai jajanan kaki lima yang enak dan ramah di kantong. Terkenal hingga ke Negeri Jiran, sate padang memadukan daging sapi yang gurih dengan kuah kental yang unik. Biasanya, sate padang disajikan di atas piring berdaun pisang.

Bacaan Lainnya

Kalau di Provinsi Sumatra Barat, sate padang memiliki tiga varian berbeda yang disesuaikan dari daerah asalnya. Jika Anda main ke daerah Pariaman, sate padang disajikan dengan kuah berwarna merah yang pedas. Di daerah Padang Panjang, kuahnya berwarna kuning dengan aroma rempah yang kuat. Sementara di Kota Padang, sate padang disiram dengan kuah berwarna cokelat. Varian inilah yang banyak ditemukan di kota besar Indonesia.

Sate padang tidak hanya terkenal karena kelezatannya. Kuliner ini juga menjadi wajah masyarakat Minangkabau. Dengan bermodalkan rempah yang kuat pada kuah, sate padang menjadi gambar kelihaian orang Minang dalam mengolah bumbu. Meskipun pedas, cita rasa khas dari sate padang pun terbukti mampu menembus batas geografis.

GULAI AYAM PADANG

Selanjutnya, ada gulai ayam padang, salah satu kuliner legendaris Sumatra Barat yang enaknya mendunia. Banyak yang berpikir gulai ayam padang ini sudah pasti pedas, tapi sebenarnya rasanya tidak terlalu pedas, loh. Soalnya, cabai yang digunakan adalah cabai merah yang pedasnya masih kalah jauh ketimbang cabai rawit.

Selain dimasak dengan air perasan daging kelapa atau santan, gulai ayam padang juga dimasak dengan aneka rempah, seperti pala, adas, jintan, dan kayu manis. Itulah yang membuat gulai ayam padang rasanya mendunia dan bisa bersaing dengan kari yang berasal dari India.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait