Dalam Musda kali ini, selain pemilihan ketua, juga dibahas berbagai isu strategis terkait dengan penguatan organisasi dan peningkatan kualitas kader Golkar di tingkat daerah.
Adi Gunawan menegaskan bahwa penguatan internal partai akan menjadi salah satu fokus utama kepemimpinannya untuk menghadapi tantangan politik ke depan. Untuk pileg, target Golkar Dharmasraya ke depan adalah mampu berada di posisi Ketua DPRD dan menang Pilkada.
“Kita harus menjadi partai yang dekat dengan rakyat, yang bisa memberikan solusi nyata atas permasalahan yang ada. Dengan kerja keras dan kebersamaan, saya yakin Golkar akan semakin diterima dan dipercaya oleh masyarakat Dharmasraya,” katanya.
Musda tersebut juga dihadiri oleh DPW Golkar Provinsi Sumatera Barat Khairunas dan anggota DPRD RI dari Fraksi Golkar Zigo Rolanda, Ketua DPD Golkar Solok Selatan, dan sejumlah pengurus partai dari kabupaten/kota lainnya.
Mereka memberikan apresiasi terhadap kesuksesan penyelenggaraan Musda dan berharap kepemimpinan Adi Gunawan akan terus membawa Golkar Kabupaten Dharmasraya meraih kemajuan.
Dengan terpilihnya kembali Adi Gunawan sebagai Ketua DPD Golkar Kabupaten Dharmasraya, partai ini diharapkan dapat semakin solid dan siap menghadapi tantangan politik di masa yang akan datang. (019)
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.





