Dokter Perusahaan Semen Padang Tekankan Pekerja Tambang Harus “Fit to Work, Fit for Life”

Dokter Perusahaan PT Semen Padang, dr. Andy Riva Dana, dalam materi yang dia paparkan, menekankan bahwa konsep fit to work tidak hanya soal kondisi fisik, tetapi juga keseimbangan kesehatan mental dan sosial. (Foto: Semen Padang/SumbarFokus.com)

PADANG (SumbarFokus)

Kebugaran jasmani dan kesehatan mental menjadi faktor penentu keselamatan kerja di sektor pertambangan. Pesan itu mengemuka dalam seminar kesehatan pekerja tambang yang digelar PT Semen Padang dalam rangka Bulan K3 Nasional 2026, Rabu (28/1/2026).

Bacaan Lainnya

Dokter Perusahaan PT Semen Padang, dr. Andy Riva Dana, dalam materi yang dia paparkan, menekankan bahwa konsep fit to work tidak hanya soal kondisi fisik, tetapi juga keseimbangan kesehatan mental dan sosial.

“Kesehatan optimal merupakan modal utama agar pekerja tambang dapat bekerja secara aman dan produktif. Pola hidup sehat, olahraga teratur, manajemen stres yang baik, serta dukungan keluarga menjadi faktor kunci untuk mewujudkan pekerja yang benar-benar fit for life,” jelasnya.

Menurut dia, kondisi kesehatan yang kurang optimal dapat berdampak langsung pada meningkatnya risiko kecelakaan kerja.

Data International Labour Organization (ILO) yang ia sampaikan menunjukkan sekitar 2,78 juta kematian pekerja terjadi setiap tahun di seluruh dunia. Dari jumlah tersebut, sekitar 2,4 juta atau 86,3 persen disebabkan oleh penyakit akibat kerja, sementara sekitar 380 ribu kematian terjadi akibat kecelakaan kerja.

“Data ini menunjukkan bahwa aspek kesehatan masih menjadi tantangan besar di dunia kerja. Dengan kesehatan yang baik, produktivitas dan semangat kerja meningkat, kualitas hidup membaik, keluarga pun bahagia,” tukasnya.

Seminar tersebut diikuti karyawan dan pekerja outsourcing Departemen Tambang dan Pengelolaan Bahan Baku, serta melibatkan keluarga pekerja sebagai bagian dari upaya membangun pola hidup sehat dari lingkungan rumah. (000/sp)

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait