PADANG (SumbarFokus)
Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Padang bergerak cepat membantu warga terdampak banjir yang melanda berbagai wilayah kota pekan lalu. Begitu menerima laporan banyaknya masyarakat yang kesulitan mendapatkan makanan, pengurus GOW langsung menyiapkan ratusan nasi bungkus untuk dibagikan ke lokasi terdampak pada Senin (1/12/2025).
Lokasi pertama yang didatangi adalah Perumahan Grand Batara, Kelurahan Kurao Pagang, Kecamatan Nanggalo. Ketua GOW Kota Padang Ny Srihayati Maigus Nasir bersama pengurus disambut warga serta Lurah Kurao Pagang. Di lokasi ini, bantuan makanan langsung diserahkan kepada masyarakat.
Setelah itu, rombongan melanjutkan penyerahan bantuan ke Komplek Perumdak 3 RT 3 RW 5, Kelurahan Kurao Pagang. Nasi bungkus juga dibagikan di Komplek Taruko, Jalan Merdeka 3, dan di Komplek Griya Permata II, Kelurahan Tabing Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo.
Dari Kecamatan Nanggalo, pengurus GOW kemudian bergerak menuju Kelurahan Guo, Kecamatan Kuranji. Di wilayah ini, GOW tidak hanya membawa nasi bungkus, tetapi juga menyerahkan selimut, sembako, terpal, dan air mineral karena kerusakan yang dialami warga cukup luas.
Dalam kesempatan itu, Ketua GOW Kota Padang Ny Srihayati Maigus Nasir mengajak masyarakat untuk memperkuat ikhtiar spiritual di tengah musibah yang terjadi.
Ia juga mengajak warga berdoa bersama agar kondisi kota pulih dan penanganan bencana berjalan lancar.
āMelalui kegiatan GOW Peduli ini, kita berharap bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban masyarakat serta memperkuat solidaritas dan kepedulian sosial di tengah ujian bencana yang melanda,ā ujarnya.Ā (000/003)
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.





