Hari Keempat Operasi Zebra Singgalang 2024, Satlantas Polres Pasbar Tindak Puluhan Pelanggaran Lalu Lintas

Operasi Zebra Singgalang 2024 di Pasaman Barat. (Foto: Polres Pasaman Barat/SumbarFokus.com)

“Operasi Zebra Singgalang 2024 merupakan upaya dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk dapat mematuhi peraturan lalu lintas selama berkendara di jalan raya, dan juga sebagai meminimalisir resiko kecelakaan lalu lintas, sehingga terciptanya Kamaseltibcarlantas yang aman dan nyaman,” terangnya.

Ia menyebut, selain melakukan penindakan, pihaknya juga membagikan leaflet sebanyak 500 lembar, stiker 500 lembar dan spanduk sebanyak lima lembar sebagai salah satu cara untuk mensosialisasikan keselamatan dalam berlalu lintas.

Bacaan Lainnya

“Pihaknya menghimbau kepada masyarakat yang menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat, tetaplah mematuhi peraturan lalu lintas selama berkendara di jalan raya, sayangi diri sendiri dan keluarga yang menanti di rumah dan jadilah pelopor keselamatan dalam berlalu lintas,” imbaunya. (018)

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait