PADANG PARIAMAN (SumbarFokus)
Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan daya saing generasi muda dalam menghadapi tantangan era digital, Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman, melalui Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Dispasora), menggelar Pelatihan Digital Marketing bagi Wirausaha Muda Tahun 2025, di Dempo Anailand, Kecamatan 2 x 11 Kayu Tanam.
Kegiatan ini diikuti oleh 46 pemuda perwakilan dari seluruh kecamatan di Kabupaten Padang Pariaman, dan akan berlangsung selama tiga hari dua malam, mulai dari Rabu (29/10/2025), hingga Jumat (31/10/2025).
Dalam sambutannya, Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis menyampaikan agar para peserta senantiasa memiliki semangat juang tinggi dan tidak mudah menyerah dalam menghadapi tantangan.
Dia menegaskan, generasi muda harus tangguh dan berani berproses agar mampu meraih keberhasilan, terutama dalam mengembangkan potensi usaha di era digital saat ini.
“Resep saya sederhana, tetap semangat, jangan malas, dan disiplin serta tepat janji. Insyaallah, jika hal itu dijalankan dengan konsisten, kesuksesan pasti akan mengikuti,” ujar John.
Melalui kesempatan itu, John Kenedy berpesan agar generasi muda menjauhi rasa malas, disiplin, dan membiasakan diri untuk bangun pagi serta bekerja keras. Dia juga mengingatkan pentingnya membangun relasi yang positif, menjaga kepercayaan, berdoa, bersedekah, dan selalu meminta restu orang tua sebagai kunci menuju kesuksesan.
“Selamat berjuang, tetap optimis dan semangat. Saya yakin, apa yang kalian cita-citakan akan tercapai,” ujarnya penuh keyakinan.
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.





