Kepala Bidang Pemuda Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Dispasora) Padang Pariaman Ali Usman menyampaikan, generasi muda harus memiliki visi dan rencana yang jelas untuk masa depan, mengingat tantangan yang dihadapi semakin besar dan kompleks. Ia menegaskan, tanpa kesiapan dan perencanaan yang matang sejak dini, generasi muda akan kesulitan bersaing dan beradaptasi dengan perkembangan zaman yang terus berubah.
Melalui pelatihan digital marketing ini, para pemuda diharapkan mampu meningkatkan kapasitas dan daya saing, serta memanfaatkan teknologi digital untuk mengembangkan usaha secara kreatif dan berkelanjutan.
Kegiatan ini diharapkan dapt menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengoptimalkan potensi bisnis, melalui pemanfaatan teknologi digital dalam pemasaran dan pengembangan usaha. (028)
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.





