Penuhi Kebutuhan Darah, PMI Pasbar Jalin Kerjasama Dengan PT Gersindo Minang Plantation

Wakil Bupati Risnawanto yang juga Ketua PMI Pasaman Barat, saat penandatanganan MoU kerjasama dengan pihak PT. Gersindo Minang Plantation, Selasa (4/6/2024). (Foto: Pemkab Pasaman Barat/SumbarFokus.com)

PASAMAN BARAT (SumbarFokus)

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman Barat menjalin kerjasama dengan PT Gersindo Minang Plantation (GMP). Kerjasama dengan pihak perusahaan, untuk memenuhi kebutuhan darah melalui kegiatan donor darah yang dilakukan secara berkala.

Bacaan Lainnya

Kerjasama ini dibuktikan dengan ditandatangani MoU oleh Wakil Bupati Risnawanto selaku Ketua PMI Pasaman Barat bersama Pimpinan PT. Gersindo Minang Plantation Muhammad Padhrixardiyansyah, bersamaan dalam kegiatan donor darah yang berlangsung di Kantor PT Gersindo Minang Plantation, Selasa (4/6/2024).

Ketua PMI Pasaman Barat Risnawanto mengatakan, dalam kegiatan donor darah yang dilakukan pertama kali berhasil terkumpul sebanyak 50 kantong darah dari seluruh karyawan dan karyawati PT GMP.

Pelayanan jemput bola ini dilakukan untuk mendekatkan pelayanan kepada seluruh manajemen dan karyawan yang juga merupakan masyarakat Kabupaten Pasaman Barat.

“Peluang waktu yang ada sangat berharga bagi para karyawan sehingga kegiatan jemput bola ini menjadi solusi untuk mendekatkan pelayanan baik dari PMI maupun pemerintah daerah,” ujar dia.

Dikatakan, selain PT.
GMP, terdapat empat perusahaan lain yang tergabung dalam Wilmar Group. Ke depannya, akan ada kegiatan-kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan,t dan kerjasama ini akan terus terjalin demi kegiatan kemanusiaan.

“Hari ini kita sudah melakukan MoU dengan PT. GMP untuk kegiatan donor darah massal secara berkala, untuk tahun 2024 ini ditargetkan sebanyak 5000 kantong darah, karena melihat kebutuhan darah tahun lalu yang melampaui target 4000 kantong, kegiatan lainnya juga akan diagendakan seperti sunat massal dan pelayanan administrasi kependudukan, karena data kependudukan saat ini sangat penting, serta kerjasama ini dapat terusr terjalin dengan baik ke depannya,” harapnya.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait