PISEW 2025 Rampung, Infrastruktur Perdesaan Solok Selatan Bukti Perjuangan Aspirasi Zigo Rolanda

Sejumlah pembangunan infrastruktur perdesaan yang diperjuangkan Anggota Komisi V DPR RI dari Daerah Pemilihan Sumatera Barat I, Zigo Rolanda, kini telah rampung dan mulai dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat nagari. (Foto: Ist./SumbarFokus.com)

SOLOK SELATAN (SumbarFokus)

Program Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW) Tahun Anggaran 2025 meninggalkan jejak nyata di Kabupaten Solok Selatan. Sejumlah pembangunan infrastruktur perdesaan yang diperjuangkan Anggota Komisi V DPR RI dari Daerah Pemilihan Sumatera Barat I, Zigo Rolanda, kini telah rampung dan mulai dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat nagari.

Bacaan Lainnya

Di berbagai wilayah yang sebelumnya mengalami keterbatasan akses, infrastruktur pendukung pertanian dibangun secara bertahap. Jalan perkerasan beton, hingga gudang hasil pertanian, menjadi bagian dari upaya memperkuat konektivitas dan produktivitas ekonomi nagari.

Di Kecamatan Sangir, program PISEW difokuskan pada penguatan kawasan agropolitan. Dua unit gudang hasil pertanian dibangun di Nagari Lubuk Gadang Selatan dan Nagari Lubuk Gadang. Fasilitas tersebut melayani kawasan pertanian seluas 20,80 hektare, dan berfungsi sebagai sarana penyimpanan serta pengelolaan hasil panen agar memiliki nilai jual yang lebih baik.

Masih di Kecamatan Sangir, akses produksi pertanian turut diperkuat melalui pembangunan jalan perkerasan beton di Nagari Lubuk Gadang Timur dan Nagari Lubuk Gadang Utara. Infrastruktur ini mendukung aktivitas pertanian pada kawasan seluas 6,98 hektare, sekaligus mempermudah distribusi hasil panen ke pasar.

Pemerataan pembangunan berlanjut ke Kecamatan Sangir Balai Janggo. Di Nagari Sungai Kunyit dan Nagari Talunan Maju, jalan beton dibangun untuk melayani kawasan pertanian seluas 5,83 hektare. Kehadiran infrastruktur tersebut membuka akses yang sebelumnya sulit dilalui, terutama saat musim hujan.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait