PT Semen Padang Bantu 200 Zak Semen untuk Jalan Alternatif Pascabanjir di Lambung Bukit

PT Semen Padang menyalurkan bantuan 200 zak semen untuk pengerasan jalan alternatif di Kelurahan Lambung Bukit, Kecamatan Pauh, Kota Padang, Kamis (8/1/2026). (Foto: Semen Padang/SumbarFokus.com)

“Alhamdulillah, semen bantuan ini akan dimanfaatkan untuk pengerasan jalan alternatif. Jalan ini digunakan oleh sekitar 657 kepala keluarga, sehingga perbaikannya sangat mendesak,” kata Titin.

Ia menambahkan, PT Semen Padang telah menunjukkan kepedulian sejak awal bencana banjir bandang melanda wilayah tersebut pada 24 November 2025.

Bacaan Lainnya

“Kami merasakan PT Semen Padang hadir sejak awal kejadian. Kepedulian yang berkelanjutan ini sangat berarti bagi masyarakat kami,” ujarnya.

Bantuan tersebut diharapkan dapat mempercepat pemulihan akses warga serta menggerakkan kembali aktivitas sosial dan perekonomian masyarakat Lambung Bukit pascabencana. (000/sp)

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait