Terkesan dengan Open House Rumah Contoh SEPABLOCK, Bank Mandiri Indarung Siap Kolaborasi dengan PT Semen Padang

Program Open House Rumah Contoh Semen Padang Bata Interlock (SEPABLOCK) yang digelar PT Semen Padang pada Jumat (17/10/2025) pagi menarik perhatian berbagai kalangan, termasuk lembaga keuangan. (Foto: Semen Padang/SumbarFokus.com)

Kegiatan Open House SEPABLOCK ini merupakan bagian dari upaya PT Semen Padang memperkenalkan inovasi produk unggulan perusahaan kepada publik, sekaligus memperluas kemitraan dengan berbagai pihak, termasuk sektor perbankan dan pengembang perumahan. Kolaborasi dengan Bank Mandiri diharapkan menjadi langkah strategis dalam mempercepat pembangunan rumah layak huni dan terjangkau bagi masyarakat.

Melalui inovasi SEPABLOCK, PT Semen Padang tidak hanya menegaskan posisinya sebagai produsen semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara, tetapi juga sebagai perusahaan yang terus berinovasi untuk menjawab kebutuhan masa depan sektor konstruksi nasional — sejalan dengan semangat “Bangga Bangun Indonesia.”

Bacaan Lainnya

Open House Rumah Contoh SEPABLOCK berlangsung pukul 07.30–09.00 WIB dan dikunjungi tidak hanya oleh karyawan Semen Padang Group, tetapi juga oleh berbagai mitra dan kalangan masyarakat. Turut hadir melayani pengunjung Kepala Unit Produksi BIP & Aplikasi PT Semen Padang, Yelmi Arya Putra, bersama sejumlah staf. (000/sp)

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait