SOLOK (SumbarFokus)
PT PLN (Persero) kembali hadir mewujudkan mimpi masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan listrik gratis melalui program Light Up The Dream (LUTD). Lewat LUTD, PLN nyalakan listrik masyarakat di Nagari Batang Barus, Kecamatan Gungung Talang, Kabupaten Solok, Kamis (16/3/2023).
Insan PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Kayu Aro berinisiatif berdonasi untuk menerangi rumah Erni, salah seorang warga yang dalam kesehariannya berprofesi sebagai petani.
Senior Manager Perecanaan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Barat Armunanto, yang hadir bersama Manager ULP Kayu Aro Adi Saputra dan asisten Manager Keuangan dan Umum UP3 Solok Evi Desmita meluapkan kebahagiaannya menyaksikan proses penyalaan rumah pelanggan tersebut.
“Alhamdulillah hari ini kami dapat menyalakan listrik gratis kepada Ibu Erni di Nagari Batang Barus. Mudah-mudahan tindakan mulia pegawai PLN dapat meringankan beban Ibu Erni sekaligus dapat memperbaiki roda kehidupan beliau menjadi lebih baik,” ungkapnya.
Menurut Armunanto lagi, hadirnya listrik khususnya menjelang datangnya bulan suci Ramadhan 1444 H ini akan sangat berarti bagi pelanggan. Tidak hanya itu, ini juga dapat memupuk rasa syukur dalam jiwa pegawai PLN sehingga semakin semangat untuk memberikan yang terbaik bagi perusahaan, masyarakat dan bangsa.
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.