PADANG (SumbarFokus)
Siapa, sih, yang tidak kenal dengan makanan yang satu ini. Bakso! Makanan yang terbuat dari daging, ikan, atau udang yang dicincang dan dilumatkan bersama tepung dan putih telur, biasanya berbentuk bulat-bulat.
Nah, kamu sudah tahu, belum, fakta-fakta unik seputar bakso? Ternyata bisa menyebabkan kematian, lho! Yuk, simak uraiannya berikut ini.
1. Muncul pada abad Ke-17
Bakso diyakini muncul pada era Dinasti Ming pada abad ke-17.
2. Bukan dari Indonesia
Meski populer di Indonesia, ternyata bakso diyakini berasal dari China, lho! Begitu juga dengan istilah ‘bakso’, ternyata bukan dari Indonesia, tetapi dari bahasa Hokkien yang berarti ‘daging babi giling’.
3. Punya banyak varian
Seiring perkembangannya, variasi bakso semakin banyak di Indonesia. Mulai dari bakso barbel, bakso korona, bakso beranak, bakso rudal, bakso tenis, dan bakso tusuk.
4. Sering disajikan dengan mangkuk ayam jago
Salah satu yang menjadi ciri khas bakso yang dijual oleh abang tukang bakso Indonesia adalah nyaris selalu disajikan dengan mangkuk bercorak ayam jago.
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.