Padang Panjang Boyong 9 Medali di Kejuaraan Tinju Test Event Porprov

Padang Panjang
Kejuaraan Tinju Test Event Porprov XVI-2023 ditutup Wakil Wali Kota Asrul, Rabu (15/3/2023) malam. (Foto: Ist.)

PADANG PANJANG (SumbarFokus)

Selesainya Kejuaraan Tinju Test Event Porprov XVI-2023 yang ditutup Wakil Wali Kota Asrul, Rabu (15/3/2023) malam, di GOR Bancah Laweh, kontingen Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Padang Panjang berhasil boyong 9 medali (3 Emas, 4 Perak, 2 Perunggu) di kejuaraan tersebut.

Bacaan Lainnya

Atlet Padang Panjang yang meraih medali di antaranya Bunga Hayati (medali emas kelas 48kg youth putri), Nanta Alfarizi (emas 63,5 kg elite putra), Yolando Fernando (emas 92 kg elite putra), Pipit Hayati (perak 54 kg elite putri), Relia Anggisti (perak 63 kg elite putri).

Lalu, Indra Andika Putra (perak 54 kg elite putra), Arif Maulana (perak 86 kg elite putra), Fixsel Ananda Muri (perunggu 54 kg youth putra) dan Selvia Rahmadani (perunggu 60 kg elite putri).

Selain itu, dua atlet Padang Panjang juga mendapat gelar petinju terbaik dan terfavorit yakni Bunga Hayati sebagai petinju terbaik putri dan Nanta Alfarizi sebagai petinju terfavorit putra.

Dalam sambutannya, Wawako Asrul mengucapkan selamat kepada seluruh atlet, pelatih dan official yang sudah berusaha keras dalam mengikuti pertandingan. Serta mengucapkan terima kasih kepada seluruh perserta dari 16 kontingen kabupaten/kota yang ikut berpartisipasi dalam kejuaraan tersebut.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait