PADANG (SumbarFokus)
Tahukah anda? Setiap warna yang terkandung di dalam makanan memiliki kandungan gizi yang berbeda juga, lho! Ketahui jenis-jenis warna makanan serta kandungan gizinya berikut ini!
Merah
Mengandung likopen untuk menjaga kesehatan sel dan melindungi tubuh dari kanker dan antosianin untuk mencegah infeksi.
Jenis makanan berwarna merah: apel merah, beras merah, bit, ceri, cranberry, delima, kacang merah, jambu, paprika merah, raspberry, semangka, stroberi, dan tomat.
Kuning/Orange
Mengandung beta karoten dan alpha karoten yang akan diubah menjadi bentuk aktif vitamin A untuk mejaga kesehatan mata.
Jenis makanan berwarna kuning/orange: jagung, jeruk, kentang, aprikot, blewah, kesemak, labu kuning, lemon, mangga, melon kuning, nanas, paprika kuning, peach, pepaya, persik, dan wortel.
Hijau
Mengandung litein dan zeaxantin untuk membantu mencegah kerusakan mata di usia tua.
Jenis makanan berwarna hijau: anggur hijau, apel hijau, asparagus, bayam, avokad, brokoli, buncis, kacang hijau, kacang polong, kangkung, kiwi, melon, paprika hijau, pare, sawi hijau, selada, dan zucchini.
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.