SOLOK (SumbarFokus)
Bupati Solok Epyardi Asda menghadiri acara perpisahan pelajaran dan guru purnatugas SMPN 3 X Koto Singkarak, di Lapangan SMPN 3 X Koto Singkarak, Selasa (30/5/2023).
Kepala Sekolah SMPN 3 X Koto Singkarak Elfiana dalam laporannya menyampaikan bahwa pada acara perpisahan kita melepas sebanyak 162 Siswa dan lima orang guru terbaik SMPN 3 X Koto Singkarak
“Kami turut mengucapkan terimakasih atas bantuan Pembangunan yang diberikan untuk SMPN 3 X Koto Singkarak,” ujar Elfiana.
Wali Nagari Sumani Masri Bakar pada kesempatan itu mengucapkan rasa syukur karena selama kepemimpinan Bupati Solok, telah terjadi peningkatan pada bidang pendidikan di Kabupaten Solok, khususnya Nagari Sumani.
“Sebagai Wali Nagari saya berpesan agar kita selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan kita sehingga terjadi ketentraman antara kita di Nagari Sumani yang kita cintai ini,” sebut Masri.
Sementara itu, Bupati Epyardi dalam arahannya menyebutkan bahwa di mana ada pertemuan pasti juga akan ada perpisahan.
“Kepada anak-anakku semua, selanjutnya ananda akan terus melanjutkan pendidikan ke tingkat SMA dan universitas. Saya berharap agar di masa yang akan dating, anak-anak kita agar menjadi orang-orang yang sukses dan bisa menjadi orang yang berguna bagi keluarga dan masyarakat, agama dan Kabupaten Solok yang kita cintai ini,” tuturnya. (000/ril)
Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.