Dukung Percepatan Tol Padang-Pekan Baru , Industri Stone Crusher di Pessel Tingkatkan Produksi dengan Tambah Daya Listrik 197 KVA

PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang lakukan penambahan daya listrik Pelanggan, CV Putra Idola. (Foto: Ist.)

PESISIR SELATAN (SumbarFokus)

PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Painan, unit kerja di bawah koordinasi PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang, melakukan penambahan daya listrik Pelanggan CV Putra Idola.

Bacaan Lainnya

Industri stone crusher (pemecah batu) yang berlokasi di Pesisir Selatan Painan ini resmi menjadi Pelanggan Daya 197 kVa dari daya awal 33 kVa pada Senin (20/5/2923). Hadir meresmikan langsung daya baru pada pelanggan industri ini, Manager PLN UP3 Padang Yusuf Hadiyanto dan Manager ULP Painan Eri Darman Putra bersama pemilik CV Putra Idola Ardi.

Menurut Ardi, kebutuhan produksi yang terus meningkat menjadi alasan CV Putra Idola melakukan penambahan daya. Pasalnya, geliat industri di Sumatera Barat tumbuh signifikan, termasuk industri pemecah batu. Sejalan dengan hal tersebut, kebutuhan akan listrik pun melonjak naik.

Sementara, Yusuf menyampaikan, PLN terus berkomitmen untuk menjaga keandalan pasokan listrik di kawasan industri, mengingat industri membutuhkan jaringan listrik andal dan jaminan peralihan pasokan listrik per detik.

‘’Jadi silakan para pelaku bisnis dan industri fokus pada pengembangan usahanya, PLN yang urus keandalan listriknya,” tegas Yusuf.

Yusuf menambahkan, hingga April 2023, kondisi sistem kelistrikan di Sumatera Barat memiliki daya mampu pembangkit sebesar 778,42 MW, sementara masyarakat terlayani pada beban puncak tertinggi sebesar 579,60 MW per – April 2023.

“PLN masih memiliki pasokan listrik surplus sebesar 198,82 MW. Dengan surplus sebesar ini kami siap mendukung pertumbuhan investasi yang ada di Sumatera Barat, khususnya Kab Pesisir Selatan,” tambahnya.

Ardi lantas mengapresi komitmen PLN, termasuk upaya PLN untuk memberikan layanan tambah daya yang cepat dan andal ke lokasi pabriknya.

“Listrik merupakan faktor utama penggerak industri CV Putra Idola. InsyaAllah dengan layanan listrik yang andal dari PLN produktivitas industri kami akan lebih baik ke depannya,” tutur Ardi. (000/UID-Sumbar)

Pos terkait