Fadly Amran Didatangi Penguji Anugerah TinarBuka 2023

Dua orang anggota tim penilai Anugerah TinarBuka 2023 dari Komisi Informasi Pusat dan Kemendagri RI datangi Balaikota Padang Panjang. (Foto: KI Sumbar/sumbarfokus.com)

PADANG PANJANG (SumbarFokus)

Dua orang anggota tim penilai Anugerah TinarBuka 2023 dari Komisi Informasi Pusat dan Kemendagri RI datangi Balaikota Padang Panjang, Selasa (11/4/2023) siang.

Bacaan Lainnya

Gede Narayana dan Ayu, didampingi empat orang Komisioner KI Sumbar, Nofal Wiska (Ketua), Arif Yumardi (Wakil Ketua), Tanti Endang Lestari, dan Adrian Tuswandi, disambut Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran, bersama Kadis Kominfo Ampera dan Kabid IKP Kominfo Padang Panjang Maryulis Max.

Fadly yang masuk nominasi penerima Anugerah TinarBuka 2023 dalam rangka Hari Keterbukaan Informasi Nasional (HKIN) kategori Wali Kota dan Bupati se Indonesia, tidak ragu menjawab dan menjelaskan semua uji fakta yang ditanyakan dua penguji tersebut.

“Tidak akan terjadi pemerintahan yang bersih dan baik, kalau penyelenggaraannya tertutup, sehingga itu sejak mengemban amanah sebagai Wali kota Padang Panjang, saya bertekad, keterbukaan informasi publik harus diterapkan terhadap semua program dilaksanakan pemerintahan,” ujar Fadly Amran.

Dapatkan update berita lebih cepat dengan mengikuti Google News SumbarFokus.com. Klik tanda bintang untuk mengikuti.



Pos terkait